Sunmori Halal Bihalal: Saat Jalanan, Angin, dan Aspal Jadi Saksi Persaudaraan
JAKARTA – Minggu pagi, jalanan ibu kota seakan ikut tersenyum. Angin berdesir pelan, membisikkan semangat kebersamaan saat deru mesin-mesin motor dari dua komunitas berbeda menyatu dalam satu irama.
Mereka bukan sekadar pengendara, melainkan saudara yang dipertemukan di atas aspal, tanpa memandang jenis motor atau latar belakang.
Adalah Pria Masjid Ride dan Rielzteam yang pagi itu, 13 April 2025, menggandeng erat persaudaraan dalam gelaran Halal Bihalal Sunmori (Sunday Morning Ride).

Titik kumpul di Mall Cipinang, Jakarta Timur menjadi saksi awal ketika semangat itu mulai dipacu. Rute Gatot Subroto, Senayan, hingga Kuningan dilalui bersama, seakan jalan-jalan ibu kota ikut berdoa agar tali silaturahmi ini tak pernah terputus.
“Kita ini saudara bukan karena motor, tapi karena hati yang saling menguatkan,” lantang Ariel, ketua Rielzteam, di hadapan puluhan motor yang berjejer rapi di Kopi Tarik Edwin, Cikini. Kata-katanya seakan menggema, disambut anggukan setuju dari para rider yang hadir.
Di balik deru knalpot, acara ini bukan sekadar kumpul-kumpul biasa. Ada misi kemanusiaan yang membungkus setiap pertemuan. Dari santunan anak yatim hingga rencana touring Masjid to Masjid lintas daerah, semua telah masuk dalam agenda hati mereka.

“Persaudaraan itu bekal hidup, jangan sampai putus. Karena bukan jabatan, bukan followers, tapi amal yang akan kita bawa,” pesan penuh makna dari Ustadz Nurdin Hidayatullah, Pembina Pria Masjid Ride yang akrab disapa Ustadz Nurdin. Kata-katanya mengalir hangat, seolah jalan-jalan Jakarta ikut mengamini.
Hampir 80 motor ikut serta dalam sunmori kali ini. Beragam profesi tumpah ruah di atas satu aspal: pengusaha, guru, pegawai negeri, hingga karyawan swasta, bersatu dalam semangat yang sama. Mereka sepakat, semakin kuat kebersamaan, semakin besar manfaat yang bisa ditebar.
“From nothing to be something,” begitu semboyan yang mereka bawa. Dan hari itu, bukan hanya jalanan yang menjadi saksi, tapi juga hati-hati yang bertaut dalam persaudaraan. (AGS/ALN)