APTIKNAS dan ADIGSI Gelar Event Nasional Cybersecurity 2025
Portal Kawasan, JAKARTA – Setelah sukses menggelar National Cybersecurity Connect (NCC) dalam beberapa tahun terakhir, Asosiasi Pengusaha Teknologi Informasi dan Komunikasi Nasional (APTIKNAS) kembali menggelar NCC 2025 bersama PT Naganaya Indonesia.
Tak hanya itu, APTIKNAS juga menghadirkan Cybersec Startup Challenge 2025 bekerja sama dengan Asosiasi Digitalisasi dan Keamanan Siber Indonesia (ADIGSI).

Kedua event ini resmi diumumkan dalam acara soft launching pada 25 Februari 2025 di Jakarta, dihadiri oleh berbagai pejabat dan tokoh penting di bidang keamanan siber, termasuk perwakilan Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN), Kementerian Perindustrian, serta berbagai organisasi terkait.
Ketua Umum APTIKNAS, Ir. Soegiharto Santoso, menegaskan bahwa NCC telah menjadi event cybersecurity terbesar di Indonesia sejak 2022 dan terus berkembang dengan dukungan berbagai pemangku kepentingan.

Tahun ini, NCC semakin kuat dengan hadirnya Cybersec Startup Challenge, yang bertujuan mendorong pertumbuhan industri keamanan siber di Indonesia.
Deputi Bidang Keamanan Siber dan Sandi Perekonomian BSSN, Slamet Aji Pamungkas, menyambut baik event ini dan menekankan pentingnya kolaborasi dalam membangun ketahanan siber nasional.

Sementara itu, Ketua Umum ADIGSI, Firlie Ganinduto, berharap kolaborasi ini dapat menciptakan ekosistem keamanan siber yang berkelanjutan serta memperkuat ekonomi digital Indonesia.
Event National Cybersecurity Connect 2025 dijadwalkan berlangsung pada 29–30 Oktober 2025 di Hotel Bidakara, Jakarta. Acara ini diharapkan dapat menarik lebih banyak pelaku usaha, akademisi, dan pemangku kepentingan untuk bersama-sama membangun ketahanan siber nasional. (AGS/ALN)